Pemkab Dairi Sambut dan Lepas Kirab Obor Api PON XXI Aceh-Sumut
Pemkab Dairi Sambut Dan Lepas Kirab Obor Api Pon Xxi Aceh Sumut
Dairi, MISTAR.ID
Penjabat (Pj) Bupati Dairi Surung Charles Bantjin menyambut sekaligus melepas kirap obor api Pekan Olahraga Nasional (PON) XXI Aceh-Sumut. Acara dilakukan dengan menggelar upacara di lapangan Stadion Utama Sidikalang Panji Bako Sitinjo, Minggu (1/9/24).
Didampingi Pj Sekda Jonny Hutasoit, Surung mengatakan PON yang dilaksanakan setiap 4 tahun sekali merupakan ajang olahraga terbesar di Indonesia yang menjadi simbol persatuan dan semangat juang para atlet dari seluruh penjuru tanah air.
“Pesan kami mari junjung nilai-nilai sportivitas, kerja keras dan persatuan,” ujarnya.
Dikatakan, obor api yang disaksikan ini mengingatkan kita semua akan nilai-nilai sportivitas, kerja keras, dan persatuan.
“Di dalam semangat yang dikobarkan oleh api ini, kita melihat masa depan yang cerah bagi bangsa. Hari ini adalah momen yang sangat bersejarah bagi Kabupaten Dairi, khususnya bagi Kota Sidikalang yang telah dipercayakan sebagai salah satu tempat persinggahan Kirab Obor Api ini,” ucapnya.
Baca Juga : Futsal Putri Papua Pegunungan Tak Berdaya Dihadapan DKI Jakarta
Menurutnya, PON XXI tidak hanya sekadar ajang olahraga, tetapi juga merupakan momentum penting dalam mewujudkan visi besar Indonesia Emas. “Visi ini mengingatkan kita bahwa generasi muda kita adalah aset terbesar yang harus kita persiapkan dengan baik, melalui pembinaan yang serius dan berkesinambungan,” sambungnya.
Ia menyampaikan kebanggaan Kabupaten Dairi mengirimkan atlet-atlet terbaik dalam cabang olahraga Kurash, Billiard, Gulat, Sepak Bola, Judo, Tarung Derajat, dan Takraw. Mereka adalah duta-duta olahraga yang akan membawa semangat Sidikalang, Kabupaten Dairi di medan laga, dengan harapan mampu meraih prestasi gemilang dan mengukir sejarah di PON XXI ini dengan mendapatkan medali emas.
“Untuk para atlet, ingatlah bahwa kalian adalah kebanggaan daerah ini. Setiap tetes keringat yang kalian keluarkan pada saat latihan dan pertandingan adalah bentuk pengabdian yang tak ternilai,” ucapnya.
Dia mengingatkan menjunjung tinggi semangat persatuan dalam olahraga juga bisa menjadi teladan dalam mewujudkan Pilkada yang damai dan sukses, demi kemajuan daerah dan bangsa kita. (manru/hm24)